Wakil Wali Kota Payakumbuh Resmi Buka Pasa Pabukoan 2025, 125 Pedagang Ramaikan Pasar Ramadan

- Jurnalis

Sabtu, 1 Maret 2025 - 22:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh, liputansumbar

Wakil Wali Kota Payakumbuh, Elzadaswarman, secara resmi membuka Pasa Pabukoan 2025 pada Sabtu (1/3/2025). Pasar takjil yang menjadi tradisi setiap Ramadan di Kota Payakumbuh ini akan berlangsung sepanjang bulan suci dengan menghadirkan 130 pedagang yang menawarkan 35 varian produk kuliner.

Dalam sambutannya, Elzadaswarman menekankan bahwa Pasa Pabukoan bukan sekadar ajang berjualan, tetapi juga sarana untuk menggerakkan perekonomian masyarakat, khususnya pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

“Ini bukan hanya sekadar kegembiraan menyambut Ramadan, tetapi juga menjadi ajang untuk menggerakkan ekonomi masyarakat, terutama pelaku UMKM. Kami berharap para pedagang selalu memperhatikan kualitas rasa, kemasan, serta kebersihan makanan dan tempat berjualan,” ujar Elzadaswarman.

Untuk memastikan keamanan pangan, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menempatkan mobil laboratorium keliling di lokasi pasar. Langkah ini bertujuan memberikan jaminan kesehatan bagi masyarakat yang membeli takjil dan hidangan berbuka puasa.

Selain itu, Wakil Wali Kota juga mengingatkan para pedagang dan pengunjung agar menjaga kebersihan lingkungan pasar. “Jangan sampai sampah di Pasa Pabukoan menjadi masalah baru. Selain itu, perhatikan juga aspek keamanan, baik bagi penjual maupun pembeli,” tambahnya.

Baca Juga :  Wako Zulmaeta dan Wawako Elzadaswarman Gelar Pertemuan Santai Bersama Petugas Lapangan

Acara peresmian ini ditandai dengan pengguntingan pita dan peninjauan stan pedagang oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD, Dandim, Wakapolres, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, Kepala Dinas Perhubungan, serta perwakilan dari Pertamina Petra Niaga.

Dengan hadirnya Pasa Pabukoan, diharapkan roda perekonomian masyarakat semakin berputar, serta suasana Ramadan di Kota Payakumbuh semakin semarak.(rel)

Berita Terkait

DPW NasDem Sumbar Resmi Lantik Pengurus DPD–DPC Payakumbuh, Fadly Amran Tekankan Soliditas Kader
Payakumbuh Raih Anugerah Upakarya Wanua Nugraha, Bukti Keberhasilan Pembinaan Kelurahan
Percepatan Pembangunan Eks Pasar Blok Barat, Pemko Payakumbuh Gandeng Kementerian Perdagangan dan PUPR RI
Pemko dan Pemangku Adat Capai Titik Temu Regulasi Pembangunan Eks Pasar Payakumbuh Disepakati
Riuh Tawa Balita Warnai Lintasan Biru Pushbike Competition Nasional di Payakumbuh
Wali Kota Zulmaeta Lantik 1.034 PPPK Paruh Waktu 2025, Perkuat Layanan Publik Kota Payakumbuh
Pembangunan Eks Pasar Blok Barat Payakumbuh Temui Titik Terang
Pemko Payakumbuh Pastikan Perayaan Natal Berlangsung Aman dan Kondusif
Berita ini 987 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 16:23 WIB

DPW NasDem Sumbar Resmi Lantik Pengurus DPD–DPC Payakumbuh, Fadly Amran Tekankan Soliditas Kader

Kamis, 15 Januari 2026 - 20:20 WIB

Payakumbuh Raih Anugerah Upakarya Wanua Nugraha, Bukti Keberhasilan Pembinaan Kelurahan

Senin, 12 Januari 2026 - 18:39 WIB

Percepatan Pembangunan Eks Pasar Blok Barat, Pemko Payakumbuh Gandeng Kementerian Perdagangan dan PUPR RI

Senin, 5 Januari 2026 - 20:20 WIB

Pemko dan Pemangku Adat Capai Titik Temu Regulasi Pembangunan Eks Pasar Payakumbuh Disepakati

Sabtu, 3 Januari 2026 - 14:50 WIB

Riuh Tawa Balita Warnai Lintasan Biru Pushbike Competition Nasional di Payakumbuh

Berita Terbaru