Bupati Safni Ajak Pemerintahan Nagari Sukseskan Program Ketahanan Pangan

- Jurnalis

Kamis, 17 April 2025 - 22:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lima Puluh Kota,liputansumbar

Bupati Lima Puluh Kota H. Safni Sikumbang hadir dalam acara Seminar Ketahanan Pangan dan Rapat Kerja Pemerintah Daerah dengan Pemerintah Nagari Kabupaten Lima Puluh Kota di Ballroom Hotel Mangkuto, Payakumbuh. Kamis (17/04)

Kegiatan yang diprakarsai oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Nagari (DPMDN) ini turut dihadiri oleh unsur Forkopimda dan Kepala-Kepala OPD se-Kabupaten Lima Puluh Kota.

Bupati Lima Puluh Kota H. Safni Sikumbang menyampaikan bahwa, kegiatan / program ketahanan pangan menuju swasembada pangan merupakan program Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan melalui penggunaan Dana Desa tahun 2025 diharakan untuk mendukung penuh programnya.

“Kami mengajak kita semua untuk mendukung serta mensukseskan pelaksanaan kegiatan ketahanan pangan di Nagari se Kabupaten Lima Puluh Kota,”

Baca Juga :  Pemko Payakumbuh Perkuat Pelestarian Budaya Minangkabau Lewat Program Satu Nagori Satu Iven

“Fokus penggunaan Dana Desa juga diprioritaskan untuk penanganan kemiskinan ekstrim dengan penggunaan Dana Desa paling tinggi 15% untuk Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT -DD), pengembangan potensi dan keunggulan Desa serta pemanfaatan teknologi dan informasi untuk percepatan implementasi Desa Digital,” tutur beliau.

Fokus penggunaan Dana Desa dan kegiatan ketahanan pangan mendukung swasembada pangan dilaksanakan berdasarkan 3 (tiga) aspek yaitu :
A. ketersediaan pangan di Desa;
B. keterjangkauan pangan di Desa; dan
C. pemanfaatan pangan di Desa.

“Harapan kita bersama kiranya tujuan kegiatan seminar ketahanan pangan dan rapat kerja ini, dapat menyampaikan informasi, pengetahuan dan pengalaman serta untuk bertukar fikiran, serta dapat menjadi wadah untuk mendiskusikan isu-isu ketahanan pangan terkini dan langkah solusi menyelesaikan masalah pada tingkat Nagari,” orang nomor satu di Lima Puluh Kota tersebut menutup pidatonya sekaligus membuka secara resmi kegiatan tersebut. (rel).

Berita Terkait

Wali Kota Zulmaeta Fokus Pengelolaan Sampah dan Revitalisasi Pasar
Bangunan Liar di Payakumbuh Dibongkar PUPR
Efisiensi dan Transparansi Jadi Fokus APBD Payakumbuh 2026
PKK Payakumbuh Gelar Pelatihan Sekretaris untuk Perkuat Tata Kelola Organisasi
Wujud Apresiasi, Koto Panjang Miliki Kantor Lurah Baru
Peringatan HKN ke-61 di Payakumbuh Serukan Gerakan Nyata Menuju Indonesia Sehat dan Tangguh
Pandangan Fraksi RAPBD 2026 Jadi Bahan Evaluasi Pemko Payakumbuh
Dana Transfer Turun, Payakumbuh Tetap Optimistis Bangun Daerah
Berita ini 921 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 November 2025 - 13:01 WIB

Wali Kota Zulmaeta Fokus Pengelolaan Sampah dan Revitalisasi Pasar

Jumat, 14 November 2025 - 07:01 WIB

Bangunan Liar di Payakumbuh Dibongkar PUPR

Kamis, 13 November 2025 - 19:37 WIB

Efisiensi dan Transparansi Jadi Fokus APBD Payakumbuh 2026

Kamis, 13 November 2025 - 18:04 WIB

PKK Payakumbuh Gelar Pelatihan Sekretaris untuk Perkuat Tata Kelola Organisasi

Kamis, 13 November 2025 - 08:17 WIB

Peringatan HKN ke-61 di Payakumbuh Serukan Gerakan Nyata Menuju Indonesia Sehat dan Tangguh

Berita Terbaru

Hukum dan Kriminal

Bangunan Liar di Payakumbuh Dibongkar PUPR

Jumat, 14 Nov 2025 - 07:01 WIB

Hukum dan Kriminal

DPO Kasus Pencurian Ditangkap Saat Berjualan Ikan di Payakumbuh

Kamis, 13 Nov 2025 - 20:08 WIB

Payakumbuh

Efisiensi dan Transparansi Jadi Fokus APBD Payakumbuh 2026

Kamis, 13 Nov 2025 - 19:37 WIB