Payakumbuh Gerak Cepat Salurkan Bantuan ke Lima Puluh Kota

- Jurnalis

Selasa, 2 Desember 2025 - 18:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Payakumbuh,liputansumbar.com

Pemerintah Kota Payakumbuh bergerak cepat menyalurkan bantuan kemanusiaan ke Kabupaten Lima Puluh Kota menyusul bencana yang melanda sejumlah wilayah pada Senin (01/12/2025). Rombongan dipimpin langsung oleh Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta bersama Wakil Wali Kota Elzadaswarman, menuju Koto Tinggi membawa berbagai kebutuhan pokok bagi masyarakat terdampak.

Bantuan yang dibawa berupa mie instan 30 dus, air mineral 15 dus, beras 255 kg, minyak goreng 22 liter, serta sejumlah kebutuhan mendesak lainnya.

“Kami menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada seluruh warga yang terdampak. Kehadiran kami adalah bagian dari komitmen Pemko Payakumbuh dalam merespon kondisi darurat secara cepat dan tepat,” ujar Wako Zulmaeta di lokasi penyerahan bantuan.

Baca Juga :  Polemik Penyerahan Tanah Ulayat Sungai Kamuyang Kian Menguat, Anak Nagari Ajukan Penyanggahan Resmi ke Bupati

Ia menegaskan, Pemko Payakumbuh tidak akan menunda pemberian dukungan ketika daerah tetangga mengalami situasi krisis. “Solidaritas menjadi kunci percepatan pemulihan masyarakat,” tambahnya.

Bantuan tersebut diterima langsung oleh Bupati Lima Puluh Kota, Safni, yang menyampaikan apresiasi atas respon cepat dan kepedulian Kota Payakumbuh.
“Respon cepat dari Pemko Payakumbuh sangat berarti bagi kami. Ini bukti nyata bagaimana dua daerah saling menguatkan dalam kondisi krisis,” kata Safni.

Baca Juga :  GOW Kota Payakumbuh Salurkan 57 Paket Bantuan untuk Warga Terdampak Musibah di Solok

Ia menambahkan bahwa kerja sama lintas daerah merupakan modal penting dalam mempercepat penanganan dan pemulihan masyarakat pascabencana.

Tidak hanya ke Lima Puluh Kota, pada hari yang sama Pemko Payakumbuh juga menyalurkan bantuan ke dua kabupaten lain di Sumatera Barat, yaitu:

Kabupaten Agam, dipimpin rombongan oleh Sekda Rida Ananda, dan

Kabupaten Tanah Datar, dipimpin oleh Asisten I Nofriwandi.

Langkah ini menegaskan kesiapsiagaan serta komitmen Payakumbuh dalam memperkuat koordinasi antarwilayah ketika terjadi bencana.(ws)

Berita Terkait

Wali Kota Zulmaeta Lantik 1.034 PPPK Paruh Waktu 2025, Perkuat Layanan Publik Kota Payakumbuh
Pembangunan Eks Pasar Blok Barat Payakumbuh Temui Titik Terang
Pemko Payakumbuh Pastikan Perayaan Natal Berlangsung Aman dan Kondusif
Pemko Payakumbuh Resmikan IPLT Unit II, Kapasitas Pengolahan Limbah Domestik Meningkat Dua Kali Lipat
Polres Payakumbuh Tingkatkan Patroli Jelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026
Wali Kota Zulmaeta Apresiasi Liga Askot PSSI Payakumbuh 2025, Dinilai Berjalan Tertib dan Lancar
Tabligh Akbar dan Muhasabah Warnai Peringatan HUT ke-55 Kota Payakumbuh 2025
HUT ke-55 Kota Payakumbuh Jadi Momentum Perkuat Sinergi dan Arah Pembangunan Daerah
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 30 Desember 2025 - 20:12 WIB

Wali Kota Zulmaeta Lantik 1.034 PPPK Paruh Waktu 2025, Perkuat Layanan Publik Kota Payakumbuh

Sabtu, 27 Desember 2025 - 18:23 WIB

Pembangunan Eks Pasar Blok Barat Payakumbuh Temui Titik Terang

Rabu, 24 Desember 2025 - 16:38 WIB

Pemko Payakumbuh Resmikan IPLT Unit II, Kapasitas Pengolahan Limbah Domestik Meningkat Dua Kali Lipat

Jumat, 19 Desember 2025 - 15:15 WIB

Polres Payakumbuh Tingkatkan Patroli Jelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

Rabu, 17 Desember 2025 - 22:32 WIB

Wali Kota Zulmaeta Apresiasi Liga Askot PSSI Payakumbuh 2025, Dinilai Berjalan Tertib dan Lancar

Berita Terbaru

Ruang Inspirasi

Wartawan Chat GPT dan Krisis Makna Jurnalisme

Rabu, 31 Des 2025 - 11:10 WIB

Payakumbuh

Pembangunan Eks Pasar Blok Barat Payakumbuh Temui Titik Terang

Sabtu, 27 Des 2025 - 18:23 WIB