Wali Kota Payakumbuh Hadiri Gala Dinner Munas APEKSI VII di Surabaya, Perkuat Kolaborasi Antar Daerah

- Jurnalis

Jumat, 9 Mei 2025 - 14:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Surabaya, liputansumbar

Wali Kota Payakumbuh, Zulmaeta, didampingi Ketua TP-PKK Kota Payakumbuh, Ny Eni Muis Zulmaeta, menghadiri Gala Dinner Musyawarah Nasional (Munas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) ke-VII yang digelar di Kota Surabaya, Rabu (7/5/2025).

Kehadiran Wali Kota Zulmaeta menjadi bagian dari rangkaian Munas APEKSI, yang diikuti oleh para kepala daerah dari seluruh penjuru Indonesia. Acara Gala Dinner ini menjadi momen penting untuk mempererat tali silaturahmi antar wali kota serta mendorong kolaborasi dalam pembangunan daerah yang inklusif dan berkelanjutan.

Baca Juga :  Perluas Layanan Air Bersih, Perumda Tirta Sago Payakumbuh Genjot Proyek Penambahan Jaringan Pipa dari IPA Batang Agam

Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, yang hadir mewakili Menteri Dalam Negeri, menyampaikan apresiasi terhadap komitmen pemerintah kota dalam mendukung agenda pembangunan nasional. Ia menyebut APEKSI sebagai forum penting untuk berbagi gagasan dan merespons tantangan pembangunan kota-kota di Indonesia.

“APEKSI telah menjadi wadah strategis bagi pemerintah kota untuk bertukar gagasan dan merumuskan solusi atas tantangan pembangunan perkotaan. Saya berharap momentum Munas ini memperkuat semangat kolaborasi dan inovasi antar daerah,” ujar Bima Arya.

Wali Kota Zulmaeta menyambut baik pelaksanaan Munas APEKSI dan menaruh harapan besar agar pertemuan ini berdampak positif bagi peningkatan pelayanan publik serta penguatan peran pemerintah kota dalam pembangunan nasional.

Baca Juga :  Wali Kota Payakumbuh Tinjau Perpustakaan Bukik Sibaluik Dorong Literasi dan Digitalisasi

“Kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi bagi wali kota se-Indonesia, di mana sebagian besar merupakan wajah-wajah baru. Tentunya momen ini bisa menjadi tonggak kolaborasi yang lebih besar antar kota di Indonesia,” kata Zulmaeta.

Acara Gala Dinner turut dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan seni budaya dari berbagai daerah, yang mencerminkan kekayaan dan keberagaman budaya nusantara.(rel)

Berita Terkait

BSI Salurkan Bantuan Rp25 Juta untuk Pemulihan Pasar Payakumbuh Pascakebakaran
Wali Kota Zulmaeta Tegaskan Pengelolaan Risiko Jadi Fondasi Utama Pembangunan Payakumbuh
Waspada Musim Hujan, Payakumbuh Mantapkan Koordinasi Lintas Sektor
Rakor Pemko Payakumbuh: Zulmaeta Dorong ASN Junjung Trilogi Zuzema
Warga Serbu Gerakan Pangan Murah di Payakumbuh, Harga Beras dan Cabai Jauh di Bawah Pasar
Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Payakumbuh Pastikan Asupan Gizi Sesuai Standar BGN
Ribuan Warga Payakumbuh Meriahkan Jalan Sehat HKN ke-61: “Generasi Sehat, Masa Depan Kuat”
Nagari Parambahan Tutup Rangkaian Satu Nagari Satu Event 2025 dengan Tradisi “Mangombang Siriah”
Berita ini 608 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 06:59 WIB

BSI Salurkan Bantuan Rp25 Juta untuk Pemulihan Pasar Payakumbuh Pascakebakaran

Rabu, 5 November 2025 - 07:12 WIB

Wali Kota Zulmaeta Tegaskan Pengelolaan Risiko Jadi Fondasi Utama Pembangunan Payakumbuh

Rabu, 5 November 2025 - 06:33 WIB

Waspada Musim Hujan, Payakumbuh Mantapkan Koordinasi Lintas Sektor

Selasa, 4 November 2025 - 18:51 WIB

Rakor Pemko Payakumbuh: Zulmaeta Dorong ASN Junjung Trilogi Zuzema

Senin, 3 November 2025 - 18:46 WIB

Warga Serbu Gerakan Pangan Murah di Payakumbuh, Harga Beras dan Cabai Jauh di Bawah Pasar

Berita Terbaru